Add caption |
Saat kedua freezer-nya terisi penuh ASI pompa, Richman menghubungi Bank ASI Texas. Lembaga nirlaba ini mengumpulkan sumbangan ASI bagi bayi yang sakit kritis atau bayi prematur yang membutuhkan. “Sumbangannya diminum lebih dari ratusan bayi di seluruh AS,” kata Amy Vickers, direktur eksekutif bank susu Texas.
Richman mengaku, rekor yang dia pecahkan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran ibu menyusui agar menyumbangkan kelebihan ASI mereka ke bank susu. “Saya sangat bersyukur bahwa saya dapat membantu tidak hanya bayi saya sendiri, tapi semua bayi-bayi kecil yang membutuhkan dan sakit. Sangat luar biasa saya bisa melakukannya,” kata Richman.
Richman bahkan menetapkan target tersendiri, melampaui rekornya saat memiliki anak kedua. “Saya berharap akan mencipta rekor baru saat memiliki anak kedua,” ucapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar