Sebuah penelitian di Archives of Internal Medicine, seperti dikutip ivillage.com, menemukan bahwa orang-orang yang sering tidur kurang dari tujuh jam berpotensi mengembangkan gejala flu di pagi hari.
Apakah Anda juga sering mengalami hal serupa? Atau justru gejala ini sudah berkembang menjadi flu yang serius? Beberapa cara ini dianjurkan untuk membantu mengatasinya.
1. Minuman hangat
Untuk mengurangi gangguan pada tenggorokan, Anda dapat mengatasinya dengan lebih banyak mengkonsumsi air putih hangat. Common Cold Centre di Cardiff University U.K juga mengatakan bahwa minuman hangat dapat membantu tubuh untuk menyesuaikan suhu udara yang dingin.
Selain air putih hangat, Anda juga boleh menikmati teh hangat yang dicampur dengan lemon dan madu. Atau juga sup ayam, yang memiliki sifat anti inflamasi. Efeknya bekerja meringankan dengan membantu pengeluaran lendir yang menyumbat.
2. Madu
Sebagai antisipasi agar tubuh tetap bugar pada pagi hari, ada baiknya mengkonsumsi satu sendok madu sebelum beranjak tidur. Penelitian yang dipublikasikan dalam Archives of Pediatrics and Adolescent Medicine menunjukkan, jika madu bermanfaat untuk mendapatkan tidur yang tenang.
3. Larutan garam
Selain dua senjata di atas, air garam juga ampuh untuk menangkis gangguan tenggorokan. Berkumurlah dengan garam yang dilarutkan pada air hangat. Larutan ini diakui sebagai antiseptik sederhana. Larutkan setengah sendok teh garam dalam segelas air, Anda dapat berkumur setiap tiga jam sekali untuk bantuan sementara.
4. Melembabkan ruangan
Virus flu akan tidak akan berkembang pada udara yang lembab, virus ini lebih mungkin untuk bertahan hidup dan berkembang dalam kondisi ruangan yang kering. Untuk mengatasinya, gunakan humidifier cool mist yang dapat memberikan kelembaban. Cairan ini juga dapat memerangi udara kering yang dapat menyebabkan hidung tersumbat dan tenggorokan gatal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar