Jumat, 24 Agustus 2012

5 Teman 'Klasik' Ketupat di Kala Lebaran

membuat dan memasang widget berlangganan artikel blog
Add caption

VIVAlife – Suguhan lebaran di rumah memang selalu menggoda bagi yang melihatnya. Setiap rumah pasti memasak ketupat dan pelengkapnya, meja tamu dipenuhi dengan toples cantik dengan varian kue kering. Semuanya telah menjadi tradisi santapan saat hari ‘kemenangan’ umat muslim di hari raya.

Uniknya, meski berlangsung setiap setahun sekali. Tak banyak orang yang mencoba menu baru lainnya, mereka tetap terpaku pada menu klasik zaman dulu. Sekalipun, ada yang mencobanya, makanan klasik ini juga tetap tidak akan absen di meja makan.
Ketupat dan pedampingnya
Suara takbiran berkumandang, tandanya siap-siap makan ketupat. Beras yang dibungkus dalam daun janur ini memang menjadi tradisi yang tak lepas di hari raya. Ada tradisi unik yang kerap terjadi di pemukiman saat malam takbiran, yaitu bertukar ketupat. Antara satu rumah dengan rumah lainnya bertukar ketupat dan lauk yang diwadahi dalam rantang.

Berikut ini adalah teman klasik ketupat yang selalu ‘setia’ menemani di hari raya:

Sayur godog
Ini adalah teman karib dari ketupat. Tanpa kehadirannya, ketupat terasa serat. Sayur godog banyak variasinya, semua tergantung si pembuatnya. Ada yang menggunakan pepaya muda atau labu siam, untuk menambah rasanya, potongan tempe dan tetelan ditambahkan di dalamnya.

Opor ayam
Sayur bersantan ayam ini menjadi pelengkap sayur godog. Meski sama-sama berkuah dan mengandung santan. Opor ayam juga dinantikan kehadirannya. Perebusan yang lama dalam santan membuat daging ayam menjadi lembut saat dimakan.

Rendang

Makanan asli minang ini memang tak pernah absen di saat lebaran. Karena opor dan sayur godog banyak mengandung kuah, biasanya rendang dimasak lebih kering tanpa kuah. Inilah yang membuat daging rendang menjadi keras.

Sambal goreng hati
Meski namanya sambal goreng hati, sajian ini tak 100 persen terbuat dari hati sapi. Hati yang telah dipotong dadu dikombinasikan dengan potongan kentang. Untuk menambah cita rasanya, sambal goreng hati juga sering dicampuri dengan irisan petai.

Kerupuk dan sambal

Apapun tak lengkap rasanya tanpa kerupuk. Emping dan kerupuk udang biasanya menjadi pilihan tepat untuk menemani acara makan ketupat. Sama halnya dengan sambal, meski beberapa masakan telah memiliki cita rasa pedas, kedatangan sambal di atas meja makan juga tetap dinanti. Sambal bajak menjadi pilihan pas pelengkap cita rasa ketupat lebaran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar