Sabtu, 11 Agustus 2012

Mobil-mobil Tercantik 2012 (2)

Lamborghini Aventador Carbonado
Add caption
VIVAnews - Geliat persaingan industri otomotif khususnya mobil setiap tahun terus memanas. Mereka berlomba-lomba membuat mobil dengan berbagai desain menarik dan menggoda. Ditambah lagi tersematnya fitur dengan teknologi canggih.
 
Meski begitu, tampilan eksterior masih menjadi modal utama untuk memikat hati konsumen. Memiliki bentuk indah dan cantik jadi persyaratan wajib yang harus dimiliki.

Maka tak heran, kendati memiliki banderol selangit, mobil itu justru ramai diperebutkan para orang kaya di dunia.

Berikur daftar mobil tercantik pada 2012 versi majalah Forbes: (1-5 bisa Anda lihat di sini.)

Keenam adalah Lamborghini Aventador. Mobil berjuluk banteng tempur ini mengusung mesin V12 6,5 liter, yang mampu melontarkan tenaga hingga 700 Ps dengan torsi maksimum 690 Nm.

Untuk berlari dari 0-100km/jam, mobil ini hanya membutuhkan waktu 2,9 detik dan memiliki kecepatan penuh hingga 349 km/jam.

Ketujuh, Bentley Mulsanne. Di balik bonnet sedan seharga US$300.000 terbenam mesin V8 yang mampu menghasilkan tenaga hingga 505 Hp. Mesin itu dikawinkan dengan transmisi otomatis delapan percepatan.

Mobil yang diproduksi di Crewe, Inggris ini membutuhkan 320 jam hanya untuk membuat satu unit mobil. Dengan waktu selama itu, Mulsanne dapat terlihat cantik, karena interiornya tersematkan jok kulit kelas satu, trim, dan kayu berkualitas tinggi.

Kedelapan
 adalah Aston Martin V12 Zagato. Meski orang di Inggris menganggap mobil ini tidak terlalu baik, tetapi Forbes menilai mobil ini memiliki keindahan.

V12 Zagato dipersenjatai mesin 6.0-liter V12 yang dapat menghasilkan daya hingga 510 Hp dan torsi maksimum 570 Nm (420 lb-lf).

Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi manual enam percepatan. Mobil ini dapat mencapai 0-100 km/jam dalam waktu 4,2 detik, adapun kecepatan tertinggi 305 km/jam.

Kesembilan, Maserati GranTurismo Sport. Mobil pabrikan Italia ini dilengkapi mesin 4.7 Liter mampu memuntahkan tenaga hingga 460 Ps pada 7.000 rpm, dengan torsi 490 Nm pada 4.750 rpm.

Terakhir, adalah Porsche 911 Turbo. Mobil dua pintu yang dibanderol US$137.500 dilengkapi mesin berkapasitas 3,8 liter dan mampu menghasilkan tenaga 500 hp pada 6.000 rpm .

Untuk mencapai 0-100 km/jam dibutuhkan waktu 3,5 detik. Porsche 911 Turbo memiliki kecepatan maksimal 312 km/jam. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar