Senin, 04 Juni 2012

Checa Bakal Tantang Rossi Balap Drag di Misano

Checa Bakal Tantang Rossi Balap Drag di Misano


Masih ingat dengan tantangan Carlos Checa yang ditujukan kepada Valentino Rossi pada September 2011 lalu? Pembalap World Superbike Championship (WSBK) ini ‘mengundang’ Rossi menjadi wildcard di WSBK Imola, Italia dan bertanding melawannya sebagai bukti kompetensi Rossi sebagai pembalap utama Ducati. Ketika itu Rossi menyanggupi hal tersebut namun ternyata batal karena alasan yang tidak bisa terelakkan.

Tapi siapa sangka ternyata kesempatan buat adu kemampuan itu ternyata datang kembali! Valentino Rossi dan Carlos Checa akan bertemu di Sirkuit Misano, Italia pada 23 Juni nanti dan bertarung menjadi yang tercepat di atas lintasan drag menggunakan Ducati Diavel Carbon. Bahkan tak cuma Checa dan Rossi, pembalap Ducati populer lainnya juga akan berpartisipasi di acara ini.

Mereka adalah Nicky Hayden, Silvain Guintoli, Jakub Smrz, Niccolò Canepa, Lorenzo Zanetti dan juara dunia WSBK sekaligus tester resmi Ducati Panigale Troy Bayliss. Kedelapan pembalap papan atas ini akan beradu kemampuan di balap drag bike yang akan diselenggakan di Misano tiga pekan kedepan.

Acara balap dragbike para bintang ini merupakan bagian dari event World Ducati Week (WDW) 2012 yang akan digelar di Sirkuit Misano, Italia 21-24 Juni mendatang. Event sengaja dibuat Ducati secara berkala setiap tahunnya untuk mempertemukan para pengguna dan pemilik motor Ducati di seluruh dunia. (otosport.co.id)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar