Jantung Bocah Ini Sempat Terhenti 39 Menit
Add caption |
VIVAnews - Sungguh suatu keajaiban. Jantung bocah lelaki dua tahun asal Inggris ini kembali berdetak normal, setelah sempat terhenti selama 39 menit. Kini, ia dapat menjalani hidup dengan normal.
Zach Hilary, demikian nama bocah itu, mengalami serangan jantung pada akhir Januari lalu. Adalah sang ibu, Trudy, yang menemukan putranya tergeletak sambil mengerang di lantai rumahnya.
“Benar-benar mimpi buruk bagi setiap orang tua. Nafas anak saya terhenti saat saya menelepon paramedis,” kenang Trudy. Diberitakan Telegraph, Jumat, 8 Juni 2012, Trudy sempat memberikan nafas buatan selama 10 menit hingga paramedis datang.
Sesampainya di York Hospital, jantung Zach rupanya masih belum berdetak juga. Barulah, setelah diberi kejut adrenalin tiga kali, jantung bocah ini kembali berdetak.
Namun, bukan berarti masalah selesai. Dokter mengemukakan, dari hasil pindai MRI ditemukan bahwa terjadi pembengkakan pada otaknya. Trudy dan suaminya, Dave, bahkan sempat diminta mempersiapkan diri untuk kemungkinan terburuknya.
Selama sebulan, Zach harus menjalani fisioterapi jalan dan bicara sebelum akhirnya diizinkan pulang ke rumah. “Rasanya, seperti melihat pertumbuhan bayi yang sangat cepat. Dia harus belajar makan, bicara, dan berjalan dari awal lagi selama fisioterapi,” kata Trudy.
Untunglah, Zach kini bisa kembali menjalani hidupnya sebagai anak dua tahun dengan normal. Mengingat penyebab serangan jantung Zach masih misteri, Trudy mempersiapkan diri dengan belajar memberikan pertolongan pertama yang tepat jika sewaktu-waktu Zach kambuh lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar