Sabtu, 28 Juli 2012

Hayden Tetap Bersama Ducati Tahun 2013


GP Mania – Kekhawatiran Kevin Schwantz tentang tidak akan adanya pembalap asal Amerika pada grid MotoGP 2013 terpatahkan. Menjelang balapan di kampung halamannya di sirkuit Laguna Seca, Nicky Hayden sudah dipastikan akan tetap bersama tim Ducati pada tahun 2013.

Hayden, yang genap berusia 31 tahun pada hari Senin besok, saat ini berada pada musim kesepuluhnya di kejuaraan MotoGP dan tahun keempat bersama Tim Ducati. The Kentucky Kid menduduki peringkat kedelapan dalam klasemen sementara.
“Saya sangat senang bahwa saya akan kembali dengan Ducati dan kembali di MotoGP, balap di level tertinggi untuk sebuah tim yang sangat penting,” kata Hayden.

“Saya menyukai orang-orang yang bekerja dengan saya, saya mencintai para penggemar Ducati. Dan saya mencintai brand. Ini adalah waktu yang penting bagi Ducati, dan saya gembira bahwa saya akan terus menjadi bagian darinya.”

“Saya merasa sepertinya saya memiliki beberapa urusan yang belum selesai di sini, dan mudah-mudahan kami bisa mendapatkan semua bagian ke tempatnya dan memetik hasil dari kerja keras yang telah kami lakukan dalam beberapa tahun terakhir.”

“Sangat menyenangkan dapat membuat pengumuman ini di Laguna dan berbagi momen dengan penggemar saya, teman dan keluarga. Jika saya dapat melakukan hasil yang baik pada hari Minggu, itu bisa menjadi akhir pekan ulang tahun yang cukup istimewa.”

Satu kursi sudah dipastikan. Kursi lainnya masih menunggu keputusan Valentino Rossi yang diperkirakan baru akan memberi jawaban pada seri Brno, atau paling cepat di Indianapolis.
membuat dan memasang widget berlangganan artikel blog
Add caption

Tidak ada komentar:

Posting Komentar